Diare adalah gangguan pencernaan yang banyak dialami anak anak. Anda sebagai orang tua pasti merasa panic, terlebih jika hal tersebut pertama kali dialami oleh anak. Ternyata ada beberapa hal yang perlu anda lakukan ketika anak mengalami diare. Tidak perlu menunggu lama, berikut adalah tips mengatasi diare pada anak yang perlu bunda lakukan. 

Tips Menangani Anak Yang Diare

baca juga : Bunda Harus Tahu! Yuk Intip Cara Menghilangkan Ruam wajah Pada Bayi

1. Pastikan Asupan Cairannya Cukup

Gejala yang dialami anak ketika sedang diare adala feses yang cair, tubuh lemas, dan nyeri perut. Akan banyak cairan dari tubuh si kecil yang keluar, oleh karena itu anda harus memastikan jia cairan dalam tubuhnya tetap seimbang. Jika anak masih bayi, maka berikan asi lebih sering dibandingkan sebelumnya. Apabila biasanya dua jam sekali, maka tingkatkan frekuensinya tergantung kebutuhan.

Jika anak sudah balita, maka berikan cairan lebih banyak dengan minum. Disamping itu, anda bisa memberi mereka cairan rehidrasi seperti oralit. Hal ini penting karena air saja tanpa elektrolit tidak dapat dikatakan sebagai asupan yang ideal. Anda perlu memberi mereka lebih banyak cairan agar tidak semakin lemah.

2. Berikan Makanan Sehat

Anak yang mengalami diare sangat rentan terhadap malnutrisi, oleh karena itu tips mengatasi diare pada anak  berhubungan dengan asupan makanan yang bergizi. Anda perlu memberi mereka makanan seimbang agar nutrisinya tetap terpenuhi pilihan yang baik adalah makanan yang mudah dicerna seperti nasi, rebusan daging ayam, dan pisang. Hindari makanan yang kaya lemak, pedas, dan gula. 

Disamping itu, anak yang mengalami diare hendaknya dijauhkan dari makanan yang seratnya tidak terlarut seperti mentimun, brokoli, bayam, tomat, dan seledri. Jenis makanan tersebut malah akan membuat diare semakin parah. Ganti saja makanannya dengan yang dianjurkan agar gangguan pencernaan dapat segera diatasi. 

Ibu-Jangan-Panik-Berikut-4-Tips-Mengatasi-Diare-Pada-Anak

3. Jangan Langsung Diberi Obat

Kebanyakan orang tua akan memberikan obat begitu anak bolak balik ke kamar mandi. Anda tidak perlu melakukan hal tersebut, karena belum tentu gejalanya sulit hilang. Tips mengatasi diare pada anak ini penting karena tidak semua obat baik untuk tubuh anak. Anda perlu memberi kesempatan pada tubuh untuk mengatasi masalahnya sendiri.

Jika memang gejalanya sudah sangat parah, maka bawa anak ke dokter menjadi pilihan yang paling tepat. Memang obat apotik banyak yang diproduksi untuk mengatasi diare, namun jika anak masih terlalu kecil maka diperlukan doses yang lebih akurat. Konsultasi pada dokter menjadi jawaban yang paling tepat untuk menghindari kesalahan. 

4. Membersihkan Tangan Dengan Baik

Penyebab diare sangat beragam, salah satunya karena kebersihan yang kurang terjaga. Selama anak mengalami diare, maka anda perlu membersihkan tubuh anak dengan baik. Takutnya ada bakteri yang masih menempel sehingga menyebabkan anak mengalami gangguan pencernaan. Tips Mengatasi Diare Pada Anak ini sangat penting namun sayangnya sering diabaikan. 

Anda perlu lebih waspada ketika diare pada si kecil tidak kunjung membaik setelah 3 hari. Gejala yang biasanya muncul adalah penurunan kesadaran, lemas, mata cekung, dan muntah yang disertai dengan cairan kuning atau hijau. Beberapa anak juga ada yang mengalami demam tinggi dan darah pada tinja. Jika kondisinya sudah demikian, maka obat warung tidak akan membantu. 

Anda perlu sigap membawa mereka ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan. Takutnya terjadi infeksi yang semakin parah dan tubuh semakin lemah. Diare juga dapat menjadi indikasi dari penyakit lain yang mungkin tidak terduga. Oleh karena itu, atasi segera diare dengan baik dan periksakan jika gejalanya semakin parah.